Sabtu, 23 Januari 2016

Resep Lo Cu Pan Goreng

Posted by Unknown On 19.00


Bahan-bahan Lo Cu Pan Goreng

250 gram lo cu pan siap beli
1 butir kelapa
2 buah otak-otak, siap beli
50 g udang basah kupas
5 buah kucai
Taoge
1/2 sendok teh lada bubuk
1 sendok makan kecap asin
1/2 sendok teh penyedap rasa, jisa suka
1 sdm kecap manis
2 siung bawang putih
Minyak goreng untuk menumis secukupnya


Ingin tetap berpenghasilan walau hanya dirumah saja? Klik tipsnya DISINI ya !

Cara membuatan Lo Cu Pan Goreng

Tumis bawang putihdengan minyakk goreng

Resep minuman es mega mendung

Posted by Unknown On 12.30




Bahan-bahan Es Mega Mendung

2 sendok makan sirup moka
4 sendok makan susu kental manis
Air soda secukupnya
Es serut secukupnya


Anda suka dirumah saja tetapi tetap ingin berpenghasilan? Coba Tips ini Yuk, KLIK disini


Cara Membuat Es Mega Mendung

Semua bahan dicampurkan dan disusun dalam gelas
Siap disajikan.

( Untuk 1 porsi )

Jumat, 22 Januari 2016

RESEP PRAKTIS SUP JAMUR TIRAM PUTIH KUAH BENING

Posted by Unknown On 21.00



Resep Sup Jamur Tiram enak dan segarnya kuah bening - Variasi menu masakan lainnya dari olahan jamur tiram putih adalah dengan kuah bening berkaldu yang enak dan gurih atau kita sebut saja dengan sup jamur tiram. Campuran kuah kaldu dari sayur jamur tiram dan daging ayam membuatnya lebih lezat dan spesial serta paduan rempah dan bumbu sederhana sudah cukup menjadikannya sup jamur yang bercita rasa dan beraroma sedap. 

Menghirup kuah hangat dari masakan memiliki kasyikan dan kesegaran tersendiri sehingga tak jarang pula kita memisahkannya dari nasi putih dengan wadah atau mangkuk saat disajikan. Apalagi kalau makan menggunakan tangan sehingga masakan sup ini bisa kita santap setelahnya untuk benar-benar menikmati kelezatan dan kegurihan dari kuah berkaldu.

INGIN DIRUMAH TAPI TETAP BERPENGHASILAN?INTIP TIPSNYA DISINI YA !

RESEP SUP JAMUR TIRAM PUTIH BENING
Jamur tiram putih sekarang sudah lebih mudah didapat di pasar-pasar tradisonal. Rasanya yang enak dan kaya akan manfaat yang dikandungnya terutama kelengkapan kandungan asam amino essensial yang tidak bisa dihasilkan tubuh maka sangat dianjurkan untuk mengkonsumsinya.  Berikut salah satu cara mengolah masakan dari jamur tiram, bahan dan bumbu yang dibutuhkan dan proses cara membuatnya seperti yang tertulis di bawah ini.

Bahan dan bumbu :
  • 250 gram jamur tiram putih disuwir-suwir, cuci lalu peras dan tiriskan
  • 100 gram wortel dikupas kulit dan potong-potong
  • 150 gram daging ayam dicuci bersih, rebus lalu suwir-suwir
  • 1 batang daun bawang dipotong-potong 2 cm
  • 2 batang seledri dipotong-potong
  • 1 buah tomat dipotong 6 bagian
  • 1 buah bawang bombay dipotong-potong kecil
  • 1/2 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
  • 1 sdm garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1,5 liter air untuk kuah (bisa dicampur dengan air kaldu sisa rebusan ayam)
  • minyak untuk menumis
Haluskan :
  • 3 butir kemiri
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt pala
CARA MEMBUAT SUP JAMUR TIRAM
  1. Panaskan minyak secukupnya lalu tumis bawang bombay dan bumbu halus hingga harum. Masukkan air, daging ayam suwir, wortel kemudian aduk rata dan masak hingga mendidih.
  2. Masukkan jamur tiram, tomat, daun bawang, seledri serta tambahkan garam, merica dan kaldu bubuk. Aduk rata dan masak hingga jamur layu, matikan api lalu angkat dan siap untuk disajikan.

4 Makanan Yang Menurunkan Daya Tahan Tubuh Anda

Posted by Unknown On 19.00

  
Sahabat, tips kesehatan. Memiliki daya tahan tubuh yang kuat, menjadi hal terpenting dalam menjalani kehidupan ini. Berbagai cara akan di tempuh agar tubuh anda tetap dalam kondisi yang sehat dan fit seperti mengurangi tingkat stress, tidur yang cukup dan berkualitas, berhenti merokok dan sering berolaraga serta menghindari berbagai makanan yang dapat menurunkan daya tahan tubuh tersebut. Lalu, makanan apa saja yang dapat menurunkan daya tahan tubuh tersebut...???

Anda malas keluar rumah tapi tetap ingin berpenghasilan? Klik caranya DISINI yuk!

      Salah satu fungsi utama sistem kekebalan  pada tubuh yaitu menjaga dan melindungi tubuh anda dari berbagai penyakit dan infeksi yang rentan menyerang tubuh kita. Berbagai hal dapat meningkatkan daya tahan tubuh anda tersebut. Namun, tentunya ada beberapa hal yang dapat juga menurunkan daya tahan tubuh anda tersebut. Salah satunya dari berbagai makanan yang anda konsumsi tiap harinya. Tips kesehatan kali ini akan mengetengahkan berbagai makanan yang dapat menurunkan daya tahan tubuh anda tersebut. Tips kesehatan, Berikut ini 4 makanan yang dapat menurunkan daya tahan tubuh anda tersebut :
  1. Gula merupakan salah satu jenis makanan manis yang dapat menurnkan daya tahan tubuh anda, jika dikonsumsi berlebihan. Dalam hal ini mengkonsumsi gula sampai dengan 8 sendok per  harinya dapat mengurangi kemampuan sel darah putih dalam menghancurkan kuman yang menyerang tubuh anda. Berbagai produk makanan yang banyak mengandung gula antara lain permen, sirup, kue serta bebagai aneka biskuit.
  2. Usahakan menghindari berbagai produk susu yang memiliki kadar lemak yang tinggi serta memilih berbagai produk susu yang berkadar lemak yang rendah. Ini dikarenakan, berbagai produk susu berkadar lemak tinggi dapat menurnkan daya tahan tubuh anda. Sehingga akan menyebabkan tubuh anda rentan terkena berbagai penyakit.
  3. Makanan berikutnya yang dapat menurnkan sistem daya tahan tubuh anda yaitu margarin. Ini dikarenakan, margarin merupakan salah satu jenis makanan yang banyak mngandung kadar lemak tak jenuh yang mampu menurunkan sistem kekebalan tubuh yang anda miliki.
  4. Daftar makanan keempat yang dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh yang anda miliki yaitu daging merah. Ini dikarenakan, daging merah merupakan salah satu jenis makanan yang merupakan sumber utama dari lemak jenuh yang berkontribusi menurunkan sistem kekebalan tubuh yang anda miliki. Sehingga mengkonsumsi daging merah secara tidak berlebihan merupakan salah satu solusi paling efektif untuk memperkuat daya tahan tubuh yang anda miliki.

        Demikianlah tips kesehatan yang mengulas 4 makanan yang menurunkan daya tahan tubuh anda. Semoga bermanfaat dan berguna bagi pembaca semua.   (Sumber : eksekutif ).

Kamis, 21 Januari 2016

RESEP PRAKTIS KOLAK PISANG SANTAN KOLANG KALING

Posted by Unknown On 20.00



Resep Kolak Pisang Santan Sederhana Praktis campur Kolang kaling - Menu dessert tradisional ini berbahan utama buah pisang yang disajikan dengan kuah manis gula merah dan bercita rasa gurih dari kuah santan dan gula merah serta aroma wangi dari daun pandan.

Banyak terdapat variasi bahan kolak yang populer yang biasa digunakan ataupun kombinasinya, tetapi kali ini kita barbagi cara membuat kolak pisang sederhana yang dimasak dengan praktis campur kolang kaling.

Kolak pisang sangat enak dihidangkan hangat dan juga sangat segar apabila disajikan dingin dengan es batu. Perpaduan rasa manis dan gurih bisa memanjakan lidah bagi penikmatnya sehingga tak heran menjadi menu andalan saat berbuka puasa.

RESEP KOLAK PISANG KOLANG KALING
Selain itu dalam keseharian, kolak pisang juga tak jarang disajikan sebagai hidangan penutup ataupun kudapan di sela-sela makan besar. Sedangkan jenis pisang matang yang biasa digunakan diantaranya adalah pisang kepok, pisang uli,  pisang tanduk, pisang raja, pisang nangka dan lain sebagainya.
Bahan :
  • 500 gram pisang nangka dikupas dan potong-potong
  • 250 gram kolang kaling
  • 200 gram gula aren atau gula merah disisir
  • 200 ml santan dari 250 gram kelapa parut
  • 1/2 sendok teh vanili
  • 1-2 lembar daun pandan
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1 liter air
Cari info bisnis yang bisa dikerjakan dirumah saja?KLIK disini ya!

CARA MEMBUAT KOLAK PISANG KOLANG KALING
  1. Didihkan air, gula merah dan daun pandan, setelah gula larut masukkan kolang kaling, vanili, garam dan garam serta masak sekitar 15 menit.
  2. Masukkan pisang dan santan, aduk-aduk hingga rata dan masak hingga matang. Angkat dan tuang dalam mangkuk saji serta siap untuk dihidangkan.

    Rabu, 20 Januari 2016

    RESEP PRAKTIS AYAM ASAM MANIS MASAK SAUS SUNKIST

    Posted by Unknown On 12.43


    Resep Ayam Asam Manis - Cara memasak ayam dengan bumbu asam manis kali ini adalah menggunakan cita rasa saus asam manis segar dari jeruk sunkist. Cara membuatnya lebih sederhana dan kali ini tidak digoreng tepung, ayam hanya digoreng gurih hingga garing atau matang kecoklatan kemudian dimasak dengan kuah saus asam manisnyanya sehingga merata dan menyerap.
    Daging ayam merupakan sumber protein hewani utama alternatif sapi, oleh karenanya butuh variasi dalam cara mengolahnya menjadi masakan dengan cita rasa yang berbeda supaya tidak cepat bosan.

    Dapatkan tips praktis berpenghasilan dari rumah khusus untuk anda yang malas keluar rumah KLIK DISINI ya,...

    RESEP AYAM ASAM MANIS
    Resep ayam goreng dengan lumuran bumbu asam manis yang segar bisa memperkaya referensi kita dalam menyajikan menu lauk pauk untuk melengkapi menu makan harian dengan cita rasa yang lain.

    Bahan dan bumbu ayam masak asam manis :
    • 1 kg daging ayam
    • 1 buah jeruk sunkist diperas airnya
    • 2 buah jeruk nipis untuk lumuran dan bumbu
    • 1 buah bawang bombay diiris
    • 4 butir bawang merah diiris
    • 4 siung bawang putih dicincang kasar
    • 3 cm jahe digeprek
    • 2 sdm saus tomat
    • 1 sdm kecap manis
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt kaldu bubuk atau sesuai selera
    • 1 buah tomat merah diiris kecil-kecil
    • 1 sdm tepung maizena dilarutkan sedikit air
    • 2 sdm gula pasir
    • 300 ml air
    • minyak goreng secukupnya
    • 2 sdm margarin atau minyak untuk menumis
    CARA MEMBUAT AYAM ASAM MANIS :
    1. Potong-potong daging ayam dan cuci hingga bersih, lumuri dengan 1 buah air jeruk nipis selama 15 menit. Goreng dalam minyak panas hingga matang kecoklatan lalu angkat dan tiriskan.
    2. Panaskan margarin lalu tumis bawang putih, bawang bombay, bawang merah, jahe dan tomat hingga harum. Tuang 300 ml air, perasan jeruk sunkist, perasan 1 buah jeruk nipis, saus tomat dan kecap manis serta beri garam, gula pasir dan kaldu bubuk atau penyedap.
    3. Aduk rata dan masak hingga mendidih kemudian masukkan daging ayam goreng, aduk rata kembali. Setelah itu masukkan larutan tepung maizena, aduk-aduk hingga kuahnya mengental lalu matikan api. Tuang dalam piring saji serta siap untuk disajikan.